Form WhatsApp

Tempat kesukaan Syetan

shape image

Tempat kesukaan Syetan

    Banyak di antara kita terkadang merasa merinding atau merasakan sedikit keanehan di sekitar kita, tapi tidak menyadari apa yang sebenarnya terjadi.
Beberapa pendapat mengatakan bahwa ada makhluk yang hidup di luar sadar kita, di sini saya mencoba mengutip dari Majalah Ghoib tentang tempat tempat di mana biasanya Syetan suka menghuni suatu wilayah, Diantaranya adalah :
1 Kamar kosong
    Tidak jarang dalam rumah kita ada ruangan yang tidak terpakai.  Padahal tanpa kita sadari , dengan membiarkan ruang itu kosong berarti kita telah menyediakan tempat istimewa bagi syetan untuk berdiam diri di sana.
Jabir mengatakan bahwa Rasulullah berkata,"Suatu kamar untuk suami, satu kamarnya lagi untuk isterinya, dan kamar ketiganya untuk tamu, sedang kamar ke empat adalah kamarnya syetan." (HR Ahmad, Muslim dan Abu dawud)


2. Bersihkan rumah dari Patung
    Rasulullah bersabdsa "malaikat tidak memasuki rumah yang di dalamnya ada patung atau gambar gambar" (HR. Muslim)

3. Tidur dengan sebagian Badan terkena sinar matahari sementara yang lain tidak
    Rasulullah bersabda "Itu adalah majlisnya syetan (HR.Ahmad dan Hakim)

4. Punggung Unta
     Rasulullah Bersabda "di setiap punggung unta itu ada syetan. Karena itu bila kalian naik unta maka sebutlah nama Allah" (HR.Ahmad dan Ibnu Hibban)

5. Antara Barisan Shalat Renggang
    Rasullullah Bersabda "rapatkan barisan kalian, karena sesungguhnya syetan itu berdiri di antara barisan yang renggang" (HR.Ahmad)

Menurut saya makna syetan di sini adalh sebuah sifat yang keberadanya lebih  ke cara syetan menggoda kita dan bukan mengganggu selayaknya makhluk halus yang gentayangan.
untuk itu sebagai makhluk yang sempurna di dunia ini sewajarnyalah kita menjaga diri kita sendiri dengan tidak mengikuti semua ajakan syetan tersebut, dengan menjaga tempat tempat yang kita huni, dan tidak membiarkan syetan 2 itu mendiaminya.
Kebersihan merupakan bagian dari iman ,, itu kata kata yang sering kita dengar dan  secara logis pun bisa kita cermati bahwa yang bersih bersih itu lebih enak di tempati.

Mudah mudahan kita semua terhindar dari semua godaan syetan yang terkutuk


Salam sayang dan bakti untuk kedua orang tua di rumah Penggung Nawangan Pacitan


Post a Comment

© Copyright 2019 Edy suwarsitos' Blogger

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now